Kamis, 25 Januari 2018

Memperingati Hari Primata Indonesia



HMP Biologi UIN Ar-Raniry melakukan edukasi pengenalan dan pelestarian primata pada hari Selasa, 23 Januari di MIN 5 Banda Aceh. Hal ini dilakukan dalam rangka memperingati hari Primata Indonesia yang jatuh pada tanggal 30 Januari 2018 mendatang. Acara ini melibatkan seluruh pelajar kelas 6 yang berjumlah 150 orang dan beberapa guru juga antusias mengikuti acara yang dipandu oleh para mahasiswa tersebut. 

Tidak hanya sebatas edukasi, para mahasiswa yang terlibat dalam panitia juga membuat game tentang primata dan membagikan topeng wajah primata seperti orang utan kepada seluruh pelajar. Program edukasi terlaksana berkat kerjasama dengan ProFauna.

"Acara edukasi ini dilakukan bertujuan untuk mengenalkan hewan Primata kepada para pelajar yang menjadi generasi muda agar kelak Primata terus dilindungi. Sebagai mana yang kita tau karena perdagangan primata menjadi ancaman paling serius terhadap kelestarian primata Indonesia, setelah kerusakan habitat. Lebih dari 95% primata yang diperdagangkan di Indonesia itu adalah hasil tangkapan dari alam. Proses penangkapan, pengangkutan dan perdagangan primata itu seringkali juga kejam. Ada banyak primata yang mati dalam proses perdagangan primata tersebut " kata Muhammad Risqan, Ketua HMP Biologi UIN Ar-Raniry Banda Aceh, 23 Januari 2018.

Berikut beberapa foto kegiatan edukasi:









Sabtu, 06 Januari 2018

Formulir Pendaftaran Bakal Calon Ketua HMP Baru

Bagi mahasiswa Prodi Biologi leting 2015 dan 2016  yang ingin mendaftarkan diri sebagai bakal calon Ketua HMP periode 2018 - 2019, silahkan isi formulir dengan membuka link tautan di bawah ini. Pendaftarannya dari tanggal 8 Januri - 11 Januari 2018.

https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSeHv81ijEfmXXJNRP7JDAd9qc_K6igmR6_2ZPmlJeHd02Qreg/viewform?c=0&w=1&usp=mail_form_link

Jumat, 05 Januari 2018

Seminar Bioentrepreneurship


Pada hari Jum'at tanggal 05 Januari 2018, Program Studi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Ar-Raniry Banda Aceh mengadakan Seminar Bioentrepreneurship yang bertemakan " Bioentrepreneurship: Upaya Peningkatan Kompetensi Lulusan yang Profesional, Kreatif, Inovatif, dan Berwawasan Kewirausahaan"  di Aula Fakultas Sains dan Teknologi UIN Ar-Raniry.

Narasumber yang diundang pada seminar ini yaitu:
1.      Dr. Rahman Jaya (Peneliti BPTP Aceh dan Koordinator TTP Kota Janthoe) 
2.   Abdul Satar (Petani Jamur Tiram) 
3.   Diannita Harahap, M. Si.  (Prodi Biologi)

Dalam seminar Bioentrepreneurship, Dr. Rahman Jaya mengenalkan potensi berkewirausahaan dalam bidang benih padi. Selaku petani jamur, Abdul Satar membahas bagaimana cara mengembangkan usaha jamur tiram dimulai dari tahap membuat baglog sebagai media pertumbuhan jamur, membuat benih jamur, dan rintangan yang dihadapi selama bertani jamur. Dari bidang akademisi, Diannita Harahap mengenalkan potensi lokal di Aceh dan jenis-jenis wirausaha di bidang Biologi yang dapat dikembangkan oleh mahasiswa Biologi.


1. Narasumber dan moderator


2.  Saat acara seminar berlangsung 
3.  Ketua dan sekretaris Prodi foto bersama dengan narasumber

4. Mahasiswa dan dosen Biologi yang tertarik dengan jamur tiram


  





Rabu, 03 Januari 2018

Field Trip ke PDAM Tirta Daroy WTP Lambaro

Pada tangal 2 Januari 2018, mahasiswa/i Prodi Biologi Fakultas Sainstek UIN AR-Raniry melakukan kunjungan belajar (Field Trip) mata kuliah Mikrobiologi Lingkungan. Di lokasi, mahasiswa/i mendapatkan penjelasan dari petugas PDAM mengenai proses penyaringan air dari awal hingga siap disuplai ke masyarakat Kota Banda Aceh dan sekitarnya.

Berikut kegiatan mahasiswa/i selama Field Trip: